TANTANGAN

Rumah mode AS, Calvin Klein, dan Swatch Group sepakat untuk menggabungkan bakat luar biasa mereka ke dalam jenis aksesori jam tangan kontemporer yang mencolok pada 1997. Kemudian, pada 2004, CK Watch+ Jewelry Co. Ltd, bisnis gabungan antara Calvin Klein dan Swatch Group, meluncurkan lini perhiasan. Di Indonesia, merek ini lebih dikenal sebagai produk fashion. Oleh karena itu, Calvin Klein dan Swatch Group mengadakan pratinjau eksklusif di pasar Indonsia untuk seluruh koleksi baru jam tangan dan perhiasan mereka di Jakarta pada 13 Mei 2015. Tantangan bagi perusahaan tidak hanya terbatas pada kenyataan bahwa mereka lebih terkenal dengan ritel pakaian tetapi juga bersaing dengan begitu banyak merek jam tangan fashion di luar sana, yang aktif berpromosi.

STRATEGI

Terkait dengan kesadartauan yang terbatas tentang jam tangan dan perhiasan Calvin Klein, ID COMM menginisiasi kegiatan bersama media dan influencer yang memberi mereka akses penuh terhadap koleksi 2015. Acara ini dirancang oleh Calvin Klein untuk memamerkan kerumitan estetika buatan Swiss , dan juga untuk menginformasikan komitmen CK untuk pasar Indonesia melalui Kantor Perwakilan yang didedikasikan.

 

Selain itu, ID COMM membantu memetakan jalur komunikasi potensial untuk membantu meningkatkan keberadaan produk di pasar. Setelah itu, serangkaian layanan untuk memastikan bahwa merek ini memiliki alat komunikasi yang tepat untuk membantu mempromosikan produk mereka.

 

Selain berinteraksi dengan media arus utama, ID COMM berkolaborasi dengan blogger untuk menjangkau segmen media alternatif yang sedang berkembang, yang memiliki pengikut yang cukup banyak di beberapa tahun terakhir.

KELUARAN

Kesuksesan datang dengan cepat. ID COMM berhasil menarik 28 jurnalis dari 25 media yang berbeda, beberapa di antaranya adalah media arus utama yang berfokus pada industri gaya hidup dan fashion. Dari jumlah tersebut, 50% peserta adalah pemimpin redaksi. Selain itu, kami berhasil mendapatkan sembilan blogger untuk berpartisipasi dan menjadi PR media sosial dalam menyuarakan pratinjau eksklusif tersebut.

 

Yang lebih penting, tim CK puas dengan dukungan ID COMM dalam kolaborasi awal ini. ID COMM menunjukkan dukungan tanpa henti untuk tim CK dan Manajemen Swatch dari fase pertama acara, memberikan wawasan, dengan cermat menentukan blogger, dan kosisten memberikan pembaruan hingga dua bulan kemudian untuk laporan yang lebih komprehensif.